KOLTIM, SITUSSULTA.com-Setelah Sekian waktu dijabat Penjabat sementara atau Pj,kini akhirnya Jabatan definitif Sekertaris Daerah (Sekda) Kolaka Timur (Koltim) akan terisi besok.
Hal ini diketahui berdasarkan adanya undangan resmi Bupati Kolaka Timur yang beredar di Medsos dan telah dirilis di grup whatsapp media Center diskominfo Koltim dan diterima Situssulta.com pada Minggu (25/1/2026) malam.
Kendati belum diketahui siapa Sekda definitif yang akan dilantik besok namun dengan adanya undangan resmi Bupati ini dapat dipastikan bahwa besok akan dilaksanakan pelantikan.
Di mana dalam undangan itu tertulis bahwa dalam rangka pelaksanaan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Kolaka Timur, dengan ini kami mengundang Bapak/Ibu untuk menghadiri kegiatan sebagaimana dimaksud yang akan dilaksanakan pada Hari Senin, 26 Januari 2026, Pukul 09.00 Wita sampai selesai.
"Adapun tempat pelantikan akan digelar di Aula Pemda Kabupaten Kolaka Timur, Desa Lalingato Kecamatan Tirawuta Kabupaten Kolaka Timur, Undangan ini kami sampaikan, atas perkenan dan kehadiran Bapak/Ibu kami ucapkan terima kasih," demikian petikan bunyi undangan yang telah beredar.
Berikut Daftar Nama-nama Instansi dan Pejabat serta pihak terkait lainnya yang diundang besok berdasarkan lampiran undangan tersebut
1. Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Kolaka Timur
2. Komandan Distrik Militer 1412/Kolaka
3. Kepala Kejaksaan Negeri Kolaka
4. Kepala Kepolisian Resor Kolaka Timur
5. Kepala BNN Konawe/Kolaka Timur
6. Kepala BIN Daerah Kolaka Timur
7. Ketua Pengadilan Negeri Kolaka
8. Ketua Pengadilan Agama Kolaka
9. Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kolaka Timur
10. Tokoh Inisiator dan Pejuang Pemekaran Kabupaten Kolaka Timur
11. Mokole Rate-Rate
12. Asisten dan Staf Ahli Bupati Kolaka Timur
13. Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur
14. Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Kolaka
15. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kolaka Timur
16. Kepala Kantor Kementerian Haji dan Umrah Kabupaten Kolaka Timur
17. Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka Timur
18. Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Kolaka Timur
19. Kepala BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan Kabupaten Kolaka Timur
20. Kepala Perbankan se Kabupaten Kolaka Timur
21. Ketua KPU Kabupaten Kolaka Timur
22. Ketua Bawaslu Kabupaten Kolaka Timur
23. Camat Lingkup Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur
24. Kepala Bagian Lingkup Sekretariat Daerah Kabupaten Kolaka Timur
25. Direktur RSUD Kabupaten Kolaka Timur
26. Pejabat Eselon III dan Pejabat Fungsional Ahli Madya Lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Kolaka Timur
27. Pimpinan BUMD Kabupaten Kolaka Timur
28. Kepala UPTD Lingkup Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur
29. Pimpinan Organisasi Masyarakat, Keagamaan, Kepemudaan dan Profesi
30. Insan Pers, Media Cetak dan Media Elektronik se Kabupaten Kolaka Timur
Editor : Darson


